Jumat, 23 April 2021

WhatsApp Blast Tips – Komunikasi Efektif Dengan Konsumen

WhatsApp Blast - Ponijan Liaw menulis sebuah buku yang berjudul “Talk To Your Customer This Way”. Dalam buku tersebut Ponijan Liaw menyampaikan, terdapat 10 cara untuk mempengaruhi customer melalui seni berkomunikasi. Komunikasi yang dimaksud ini bukan hanya sekedar menyampaikan informasi tanpa memperhatikan faktor yang lainnya. Tetapi komunikasi yang diberi muatan “khusus” untuk sasaran/audiens yang ditargetkat atau ingin dicapai, khususnya untuk komunikasi melalui WhatsApp Blast.


10 Cara Komunikasi Efektif Untuk Menjual Produk | WhatsApp Blast


10 Cara Komunikasi Efektif Untuk Menjual Produk | WhatsApp Blast
10 Cara Komunikasi Efektif Untuk Menjual Produk | WhatsApp Blast

Di bawah ini adalah 10 cara mempengaruhi konsumen melalui seni berkomunikasi yang ditulis oleh Ponijan Liaw:

  1. Menciptakan Kesan Pertama Yang Bagus

Ciptakan kesan pertama yang bagus dan berkesan untuk konsumen yang kamu tuju, jangan sia-siakan kesan pertama ini. Hal itu karena tidak akan ada kesempatan kedua untuk memberikan kesan pertama. Kesan ini dapat kalian buat melalui senyuman yang tulus, busana yang sesuai, jabat tangan yang hangat, ketepatan waktu janji, bahasa tubuh yang sopan, jujur, dan sejenisnya.

 

Baca Juga: WhatsApp Blast | Marketing Plan Dengan Marketing Strategy


  1. Gunakan Kalimat Yang Singkat Dan Jelas

Sebagai komunikator, sangat tidak dianjurkan untuk menggunakan kata-kata yang rumit dan panjang. Mengapa tidak dianjurkan? Karena hal tersebut dapat menghamburkan atau merusak isi pesan/informasi yang sebenarnya dan tentunya dapat membuat audiens bosan. Bahakan dapat menyebabkan miss komunikasi atau kesalah pahaman karena komunikator menggunakan kata-kata yang rumit.

 

  1. Tetap Tersenyum

Senyuman itu seperti penyakit yang menular. Senyum itu layaknya sebuah cermin. Jika kamu tersenyum, pasti balasannya adalah senyuman juga.

 

Baca Juga: WhatsApp Blast - Tips Membuat Caption Menarik Pada IG


  1. Siap Membantu

Selalu siap sedia untuk memberikan bantuan kepada konsumen/audiens kapanpun mereka membutuhkan bantuan.

 

  1. Gunakan Kalimat-Kalimat Yang Positif

Semua konsumen pastinya mengharapkan kata-kata yang bersifat positif dari komunikator. Hal itu dikarenakan rangkaian kata yang bersifat positif ini dapat membuat pendengarnya merasa lebih optimis, percaya diri, semangat, inovatif, kreatif, enerjik, bahagia dan sejenisnya.

 

Baca Juga: Strategi Email Blast Marketing Efektif Untuk Bisnis


  1. Berbiacara Dengan Penuh Antusiasme

Konsumen cenderung lebih menyukai informasi yang disampaikan dengan rasa penuh antusiasme. Hal itu berarti komunikator memahami dan menyukai apa yang mereka tawarkan kepada konsumen.

 

  1. Perhatikan Tatapan Mata Saat Berbicara

Konsumen akan lebih nyaman bila mereka ditatap dengan tatapan mata yang hormat, bermartabat dan sopan. Jadi, alangkah baiknya jika kalain menatap mata konsumen pada saat mereka sedang berbicara atau pada saat kalian sedang menjelaskan informasi produk yang kalian tawarkan kepada mereka.

 

  1. Be sincere

Ketulusan, walaupun tidak dapat didengar akan tetapi dapat terlihat jelas melalui gerakan tubuh.

 

  1. Jaga Emosi Kalian

Sebagai pemilik usaha yang baik, ada baiknya kalian dapat menahan emosi pada saat konsumen kalian sedang menyampaikan keluhan. Tetap utamakan senyum dan mulailah dengan permohonan maaf, walaupun komplain tersebut terjadi karena miss informasi ataupun bukan dari kesalahan kalian.

 

  1. Jaga Sikap Kamu

Yang lebih penting dan paling dinilai oleh konsumen saat ini adalah sikap. Sikap yang baik tentunya akan disukai oleh banyak konsumen. Maka dari itu sangat penting bagi kamu untuk menjaga sikap, baik pada saat berkomunikasi dengan konsumen secara langsung dataupun tidak langsung.

 

Itulah beberapa tips mengenai 10 cara untuk berkomunikasi dengan efektif kepada konusmen. Ada baiknya kalian mulai langsung mempraktikan hal-hal tersebut, demi kemajuan bisnis maupun diri kalian sendiri.

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

WhatsApp Blast Untuk Customer Service | Jasa SEO Website

Jasa SEO Website  - Aplikasi WhatsApp bisnis blast saat ini mulai banyak dimanfaatkan oleh orang-orang untuk keperluan  customer service . ...